HUT Kemerdekaan RI Ke-77 Pemkab Dan Forkompinda OKU Bagikan 10 Juta Bendera Merah Putih

oleh -601 Dilihat

Baturaja, Penasriwijaya.com – Dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Rebuplik Indonesia (RI) yang Ke-77 Pejabat (PJ) Bupati Kabupaten Ogan Komering Ulu (Kab.OKU) H.Teddy Meilwansyah bersama Forkopimda OKU Secara Simbolis membagikan Bendera Merah Putih bertempat di tribun Taman Kota (Tamkot) Baturaja Selasa (9/08/2022).

“Sebanyak 10 juta Bendera merah putih di bagikan terhadap camat dan akan diserahkan kepada masyarakat OKU. bertempat di tribun Taman Kota (Tamkot) Baturaja.

Gerakan Nasional pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih ini merupakan program yang digagas Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri (Ditjen Politik dan PUM Kemendagri) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota diseluruh lndonesia.

Baca Juga :  PT. Semen Baturaja Berikan Bantuan Masker Dan APD Ke Pemkab OKU

PJ Bupati OKU H.Teddy Meilwansyah., dalam hal ini menjelaskan,” bendera merah putih yang diserahkan simbolis kepada para camat itu selanjutnya akan dibagikan kepada masyarakat di wilayah masing – masing. bendera tersebut selanjutnya dikibarkan selama bulan Agustus 2022 dalam rangka menyemarakkan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 tahun 2022.

Pengibaran bendera merah putih itu dimaksudkan untuk meningkatkan rasa Nasionalisme masyarakat OKU, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tingkat Kabupaten OKU.

Baca Juga :  Bupati OKU Berikan Tali Kasih terhadap Nadia Dan Vika Laona Bentuk Kepedulian Sosial 

‘’Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih dilakukan serentak di seluruh Indonesia. Hal ini bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan memperkuat semangat Nasionalisme, ucap Bupati OKU.

“Sesuai Surat Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten OKU menjadi koordinator Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih tersebut.

PJ Bupati OKU juga berharap, bendera merah putih yang telah diserahkan kepada Camat se-Kabupaten OKU itu bisa dibagikan kembali kepada masyarakat di wilayah masing – masing. Camat juga diharapkan dapat menggerakkan warganya untuk menyemarakkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI dengan kegiatan yang bermanfaat dan positif.

Baca Juga :  Kapolsek Lengkiti Pimpin Pengecekan Titik Api  Yang Terpantau Melalui Satelit Di Desa Way Heling

Acara dihadiri oleh, Ketua DPRD OKU, Kajari OKU, Ketua Pengadilan Negeri Baturaja, Mewakili Dandim 0403/OKU, Mewakili Kapolres OKU, Ketua Pengadilan Agama Baturaja, Kepala Badan/Dinas/Kantor, Para Kabag dan Camat Se-Kabupaten OKU, Pimpinan BUMN/BUMD, Perbankan serta Undangan Lainnya.(Rill/PS@di)

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.