DPRD OKU Gelar Rapat Paripurna Ke-lll Masa Persidangan ke-2 Pembahasan 9 Raperda

oleh -2164 Dilihat

OKU, Penasriwijaya.com – Dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) Ogan Komering Ulu (OKU) gelar rapat paripurna Ke III masa persidangan ke-2 tahun 2019 dalam pembahasan 8 ( Delapan Raperda Eksekutif Kab.OKU, dan 1 (Satu) Raperda Inisiatif. serta penyampaian Laporan Hasil Pembahasan Pansus-Pansus DPRD, terhadap Raperda Kab. OKU Tahun 2019.

Paripurna pembahasan dan penyampaian tersebut, di gelar di ruang rapat Paripurna Gedung DPRD Kab,OKU, Senin (8/7/2019). dan langsung di buka oleh ketua DPRD Kab.OKU, Zaplin Ipani, SE, serta dilanjutkan dengan penyampaian Laporan Hasil Pembahasan Pansus -pansus DPRD Kab.OKU, terhadap Raperda Kab OKU Tahun 2019.

Sedangkan laporan Pansus I disampaikan oleh Ledi Patra, SP, laporan Pansus II Oleh Roby Vitergo, ST, Laporan Pansus III Oleh Efallah Mitra, SE, pembacaan berita acara Rancangan Khusus tentang 8 (Delapan) Raperda, Eksekutif Kab OKU dan 1 (Satu) Raperda Inisiatif DPRD Kab OKU, yang dibacakan oleh Riduan, S.Ag, M.Si.

Baca Juga :  Menteri Koperasi dan UMKM Apresiasi Tanwir II Nasyiatul Aisyiyah

Penandatanganan Keputusan oleh Ketua DPRD OKU tentang Menetapkan Persetujuan Perda OKU untuk dijadikan Peraturan Daerah Kab.OKU yang didampingi oleh Bupati OKU, Drs. H. Kuryana Azis.

Dalam sambutannya Bupati OKU, Drs. H. Kuryana Azis. memgucapkan terima kasih atas disahkannya 8 (Delapan) Raperda Eksekutif Kab. OKU dan 1 (Satu) Raperda Inisiatif DPRD Kab OKU.

Walaupun dalam rangkaian pembahasan itu ditemui perbedaan pandangan terhadap beberapa materi Raperda yang dibahas, akan tetapi pada akhirnya semua bermuara pada pemahaman bersama serta titik temu untuk kepentingan pembangunan daerah dengan tetap mempedomani Peraturan Perundang-Undangan,” terang Bupati OKU.

Baca Juga :  Sekda OKU Hadiri Anugerah Asosiasi LPPL Indonesia Award 2021

Acara diakhiri dengan Pembacaan Do’a bersama yang dipimpin oleh H. Hilalludin, S.Pd.I

Rapat Paripurna dihadiri oleh Bupati OKU Drs. H. Kuryana Azis, Dandim 0403/OKU Letkol Arm Agung Widodo S.Sos., diwakili Danramil 403-02/ Peninjauan, Kapten Inf. Supriyono, Kapolres OKU AKBP Dra Ni Ketut Widayana Sulandari diwakili Kabag Ren Polres OKU, Kompol Ali Djoko, Kajari OKU, Bayu Pramesti, SH, Sekda OKU, Dr. Drs. H. Achmad Tarmizi, SE., MT., M.Si., MH., Wakil Ketua DPRD Kab. OKU, Ferlan Id Murod, Asisten II Bidang Perekonomian dan Kesra Setda Kab. OKU, H. Fachruddin Rozi, SE. MM, Kakan Kemenag Kab. OKU, diwakili Kasi Pakis Kemenag Kab. OKU,Hilalludin, S.Pd.I, Para Kepala OPD, Dirut PDAM Baturaja, Abi Kusno, SE, Para Kabag Setda Kab. OKU, para Camat dilingkungan Pemkab OKU, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Tokoh Adat Kab. OKU, dan undangan Lainnya. (ADV/SP@di).

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.