Dandim 0430/Banyuasin Kunjungi Peternak Ayam

oleh -2895 Dilihat

Banyuasin, Penasriwijaya.com – Disela – sela kesibukannya, Dandim 0430/Banyuasin Letkol Arh Alfian Amran, ST., MM, menyempatkan diri mengunjungi usaha ternak ayam potong milik anggota Kodim 0430/Banyuasin Sersan Dua Sofran di Desa Galang Tinggi Kec. Banyuasin III, Jumat (04/10/19).

Dandim mengatakan “apa yang dilakukan oleh Sersan Dua Sofran ini merupakan cermin dari Bintara Pembina Desa (Babinsa), karena selain melaksanakan tugas pokoknya sebagai anggota TNI, dia juga mampu membuka usaha ternak ayam potong, mengajak masyarakat setempat untuk meningkatkan taraf hidup dengan berbagai usaha seperti berternak, bertani dan berkebun serta UMKM lainya sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat.

Baca Juga :  Pelaku Pencuri Sepeda Motor Di Gelandang Jajaran Polres Musi Banyuasin

Menurut dia, apa yang dilakukan oleh Sersan Dua Sofran ini merupakan bukti bahwa para Babinsa akan secara tulus iklas untuk membantu meningkatkan perekonomian di Desa Binaannya serta akan selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dalam rangka mengatasi kesulitan-kesulitan rakyat di Desanya karena TNI sadar betul bahwasanya TNI berasal dari Rakyat, digunakan oleh Rakyat dan akan kembali ke Rakyat.

Dandim 0430/Banyuasin Letkol Arh Alfian, selalu mengingatkan kepada para Babinsa dijajarannya bahwasanya TNI dan Rakyat tidak dapat dipisahkan. Mengutip dari pernyataan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo “Rakyat merupakan ibu kandung TNI” maka baik-baiklah terhadap Rakyat”, pungkasnya.(NP)

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.