Buka Pasar Murah Di Bulan Suci Ramadhan PJ Bupati OKU : Upaya Untuk Membantu Meringankan Beban Masyarakat

oleh -842 Dilihat

Baturaja, penasriwijaya.com – Pejabat (PJ) Bupati Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) H. Teddy Meilwansyah SSTP MM. MPd., membuka Pasar Murah Ramadhan Tahun 1444 H bertempat di taman kota Baturaja, Jumat (14/04/2023).

Kepala Dinas (Kadis) Dinas Perindustrian dan Perdagangan Perindag OKU Amzhar Kristopa M.Si., melaporkan, penyelenggaraan pasar murah ini di dasarkan dari arahan Menteri Dalam Negeri RI pada saat Zoom Meeting pengendalian inflasi pada 27 Maret 2023 yang lalu.

Adapun tujuan kegiatan ini untuk membantu meringankan beban masyarakat dalam mencukupi kebutuhan sehari – hari, serta untuk mengendalikan angka inflasi sehingga angkan inflasi daerah kita tidak melebihi angka inflasi nasional.

Baca Juga :  Davis Kedapetan Bawa Sabu: Satresnarkoba Gelandang Ke Mapolres OKU

Dalam rangka menyukseskan penyelenggaraan kegiatan pasar murah Ramadhan 1444 H, pemerintah daerah Kabupaten OKU di bantu oleh beberapa badan usaha diantaranya, Bulog Sub OKU Raya, Sumatera Mega Mart, dan UB Mart, serta Hypermart.

Kami juga melaporakan bahwa, sebelum bulan Ramadhan 1444 H, telah dilaksanakan operasi pasar di kantor Bulog dan di Kecamatan di luar kota Baturaja.”Dan jumlah beras medium Bulog yang telah di jual ke masyarakat sebanyak lebih kurang 220 ton. Serta selain pada saat kegiatan pasar murah seperti hari ini, masyarakat bisa membeli kebutuhan bahan pokok di bawah HET Pemerintah, di kantor Bulog pada setiap hari kerja,” sampai Kadis Disperindag OKU

Baca Juga :  Bupati OKU Buka Penyusunan Laporan OPD Berdasarkan Basis Akrual Tahun Anggaran 2019

PJ. Bupati OKU H.Teddy Meilwansyah Amzhar atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten OKU menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Bulog Sub OKU Raya, Sumatera Mega Mart, dan UB Mart, serta Hypermart atas sumbangsih dan perhatiannya kepada masyarakat Kabupaten OKU, ucap PJ Bupati OKU.

Mudah – mudahan apa yang dilakukan ini menjadi catatan amal ibadah, apalagi saat ini kita berada di bulan Ramadhan maka pahalanya berlipat ganda, serta kegiatan pasar murah ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten OKU.

Selanjutnya, dengan adanya pasar murah ini tentunya merupakan upaya dari kita untuk membantu dan meringankan beban masyarakat, bagaimana ke depan dalam situasi dan kondisi yang sulit pada saat ini ditengah angka inflasi yang cukup tinggi di Kabupaten OKU dan kesulitan dalam mencari Sembako murah, dan dengan adanya pasar murah ini dapat memberikan keringanan bagi masyarakat,”jelas Bupati OKU.

Baca Juga :  PJ Bupati Teddy Meilwansyah Dampingi Gubernur Sumsel Kunkernya Dalam Rangka Gebyar Global Sumsel Di Kabupaten OKU

Acara dilanjutkan dengan pemberian paket Sembako kepada masyarakat secara simbolis oleh PJ. Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah bersama Forkopimda OKU dan Ketua TP PKK Kabupaten OKU.

Turut hadir pada acara ini, Forkopimda, Sekda OKU, Ketua TP. PKK OKU, Ketua DWP OKU, Camat Baturaja Timur, Kepala OPD, serta pejabat diingkungan Pemkab OKU.(PS@di)

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.