Banjir Melanda RS Sriwijaya : Sampai Kapan nasip Kami Begini

oleh -1270 Dilihat

Baturaja, penasriwijaya.com – Sekitar 76 (Tujuh Puluh Enam) Kepala Keluarga (KK) atau rumah di RT 12. RW 04 perumahan RS Sriwijaya Kelurahan Sekar Jaya Kecamatan Baturaja Timur Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) terendam air atau terkena banjir.

Air yang bersumber dari luapan Siring besar dekat pemukiman warga meluap tinggi dan dampak dari luapan air tersebut mengakibatkan terjadinya banjir.

“Sekira Jam 03.00 WIB, Air mulai memasuki rumah,” kata salah satu warga RT 12 yang namanya tidak mau di publikasikan, pagi ini air mulai menyurut,”ucapnya.

Baca Juga :  Asisten I Drs. Slamet Riyadi, M.Si., Buka Musda Ke-II PD. DMI Kabupaten OKU

Dalam satu Minggu ini, sudah dua kali kami mengalami banjir, dan sebelum hari raya idul Fitri pun kami sudah kebanjiran,” tambahnya.

“Sampai kapan nasip kami begini, sudah lama ditunggu bantuan dari Pemerintah Daerah maupun Pemerintah pusat untuk mengatasi banjir, bertahun – tahun kami masyarakat warga RT 12 SR Sriwijaya mengalami nasib seperti ini,” kelunya.

Pantauan awak media di lapangan, tepatnya di lokasi banjir, terlihat warga yang melintasi jalan umum sudah bisa mulai melewati, sebagian warga sudah dapat membersihkan rumahnya, dan terlihat pula petugas Dinas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten OKU masih siaga di lokasi. (PS@di)

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.