Polres Banyuasin Gelar Kegiatan Tes Kesjas Berkala

oleh -7262 Dilihat

Banyuasin, Penasriwijaya.com – Personil dan jajaran Polres Banyuasin lakukan giat Tes Kesehatan Jasmani (Kesjas) Berkala, di lapangan Mapolres Banyuasin Jum’at (2/8/2019).Jam 08:00 WIB.

Kegiatan Tes Kesjas berkala hari ini merupakan jadwal hari terakhir, yang mana telah dimulai tiga hari dimulai tanggal 31 Agustus 2019. diikuti oleh para pejabat utama Kapolsek Jajaran dan perwira Polres Banyusin dan dipantau langsung oleh Kapolres Banyuasin AKBP Yudhi Surya Markus Pinem, S.Ik dan Kabag Sumda Polres Banyuasin Kompol Hadi Suseno, SH.

Baca Juga :  Saat Digeledah Rudi Membawa BB Jenis Sabu Dan Ganja Polisi Amankan Tersangka

Adapun kegiatan Tes Kesjas Berkala ini dilaksanakan secara berkala 6 ( enam ) bulan sekali dan Kesjas ini wajib dilaksanakan oleh setiap personil Polres Banyuasin sebagai salah satu syarat usulan kenaikan pangkat (UKP) dan juga syarat pendidikan” kata Kapolres Banyuasin.

Tidak itu saja kegiatan tes Kesjas Berkala ini dimaksudkan untuk mengcroscek kesehatan dan fisik Personil Secara Berkala,” terang Kapolres.

,”Adapun Tes Kesjas Berkala ini meliputi Cek Kesehatan dan tensi Darah, Lari Putaran 12 menit, Sheet Up, Push Up dan Shuttle Run,” tutupnya.

Baca Juga :  Gubernur Sumsel Beserta Anggota Komisi VII DPR RI Hadiri Giat Pertambangan Batu Bara

Selama kegiatan tersebut berlangsung situasi Kamtibmas dalam keadaan aman tertib dan kondusif. (Sadiman)

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.