PLT Asisten I Sekda OKU Buka Kompetisi Olahraga Antar OPD Se-Kab OKU tahun 2019

oleh -9035 Dilihat

OKU, Penasriwijaya.com – Bupati Kabupaten Ogan Komering Ulu OKU Drs. H. Kuryana Azis, diwakili oleh Pelaksanaan Tugas (Plt) Asisten I Setda OKU Priyatno Darmadi, S.Sos, M.Si membuka Kompetisi Olahraga antar OPD Se-Kab OKU tahun 2019. bertempat di Gedung Olah Raga (GOR) Baturaja Kamis (8/08/2019).

Hadir dalam acara Staf Ahli Bupati, Sekwan, seluruh Kepala OPD, Danramil, Dirut PDAM, dan undangan lainnya.

Pembukaan Kompetisi Olahraga antar OPD tahun 2019 ditandai dengan pemukulan bola voli pertama oleh Plt Asisten I Setda OKU Priyatno Darmadi, S.Sos, M.Si., dan dihadiri oleh Staf Ahli Bupati, Sekertaris dewan (Sekwan) A Karim ST, seluruh Kepala OPD, Danramil, Dirut PDAM, dan undangan lainnya.

Baca Juga :  Kasi Intel Kejari OKU Sampaikan Tugas Kewenangan Kejaksaan Dalam Menjaga Desa Terhadap Pengelolaan Dana Desa

Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kab OKU Hemni Rusdi, SE, selaku ketua pelaksana Kompetisi Olahraga antar OPD Kab OKU tahun 2019 melaporkan bahwa kegiatan ini dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-74 tahun 2019 ” sampai Hemni.

Peserta Kompetisi olahraga terdiri dari dinas/instansi dilingkungan Pemerintah Kab OKU, dan kecamatan, waktu pelaksanaan mulai hari Kamis,sampai Sabtu dan Senin, tanggal 8 s/d 10 dan tgl 12 Agustus 2019 dimulai pada pukul 08.00 s/d selesai.

Baca Juga :  HUT KE -74 TNI DANDIM 0403/OKU GELAR TURNAMEN GAPLE

Cabang olahraga yang dipertandingkan, adalah, cabang olahraga Tenis lapangan, Bola Voli, Tarik tambang dan Lari Karung semua diikuti oleh putera puteri.

Plt. Asisten 1 Priyatno Darmadi, S.Sos, M.Si membacakan kata sambutan, Bupati OKU mengatakan didalam pertandingan ini bukan kemenangan yang di raih, akan tetapi silaturahmi dan kesetiakawanan terus dikembangkan ” sampainya.

Pada kegiatan seperti ini adalah sebagai ajang memupuk kebersamaan dan solidaritas antar pegawai disamping mencari bibit atlit berpestasi dilingkup KORPRI di Pemkab OKU.

Baca Juga :  Dandim 0406/Mura Resmi Tutup Kejuaraan Pencak Silat Dandim Cup Tahun 2019

Kepada peserta bertanding dan bermainlah secara sportif, jaga semangat kebersamaan dan manfaatkan kegiatan ini sebagai refreshing setelah rutinitas bekerja”, katanya.

Diakhir kata sambutan dari Bupati OKU juga menyampaikan apresiasi atas dukungan semua pihak terhadap penyelenggaraan pertandingan ini, dan melalui peringatan HUT Kemerdekaan RI yang ke-74 tahun ini, kita bangkitkan keunggulan SDM untuk Kabupaten OKU yang lebih maju dan sejahtera”, pungkasnya. (SP@di).

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.