Danrem 044/Gapo Ikuti Acara Apel Kehormatan Dan Renungan Suci Di TMP Ksatria Ksetra Siguntang Palembang

oleh -1502 Dilihat

Palembang, Penasriwijaya.com – Komandan Korem (Danrem) 044/Garuda Dempo Kolonel Arh Sonny Septiono menghadiri Apel Kehormatan dan Renungan Suci di Taman Makam Pahlawan (TMP) Ksatria Ksetra Siguntang, Jln. Jenderal Sudirman Kel. Pahlawan Kec. Ilir Timur I Kota Palembang, Sabtu (17/8/2019) dini hari.

Kami yang hadir pada hari ini, Sabtu 17 Agustus 2019 pukul 00.00 WIB pada upacara peringatan ke-74 hari Proklamasi Kemerdekaan RI untuk memperingati akan jasa-jasa para Pahlawan”, ujar Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs. Firly, M.Si, selaku Inspektur Upacara saat membacakan naskah apel kehormatan dan renungan suci dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2019.

Baca Juga :  Asah Kemampuan, Prajurit Korem 044/Gapo Latihan Menembak Senjata Ringan

Dalam apel kehormatan dan renungan suci tersebut, Danrem 044/Gapo beserta seluruh peserta upacara lainnya memberikan penghormatan kepada arwah para Pahlawan yang bersemayam di TMP Ksatria Ksetra Siguntang Palembang dan mendoakan agar para Pahlawan ditempatkan di tempat yang sebaik-baiknya di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa,

“Perjuangan saudara adalah perjuangan kami, jalan kebaktian yang saudara tempuh adalah jalan bagi kami juga, kami berdoa semoga arwah saudara-saudara diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa serta mendapat tempat yang sewajarnya”, pungkas Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs. Firly, M.Si,.

Baca Juga :  Diduga Memiliki Dua Senpira Heriyanto Diamankan Polisi

Tampak hadir dalam acara Apel Kehormatan dan Renungan Suci tersebut Pangdam II/Swj Mayjen TNI Irwan, S.I.P., M.Hum, Sekdan Provinsi Sumsel, Forkompimda Sumsel, Danlanal Palembang, Danlanud SMH Palembang, pejabat eselon II, III, IV Prov. Sumsel, para Dan/Kabalak jajaran Kodam II/Swj, tokoh pemuda, tokoh agama, tokoh masyarakat, pramuka, Palang Merah Indonesia, TNI dan Polri. (NP)

Print Friendly, PDF & Email

No More Posts Available.

No more pages to load.